Superman, tanpa harus diperdebatkan lagi, adalah
superhero paling populer dan paling dicintai, walaupun mungkin fafns
Batman dan Spiderman tidak setuju dengan statement ini. Kopuplerannya
dan unsur mainstreamnya bisa ditemukan dimana-mana, dan karakternya
telah diciptakan dan dikemas ulang beberapa kali hingga karakter
originalnya pun semakin sulit untuk ditemukan di versi barunya. Berikut
adalah 2 versi alternatif Superman yang sangat aneh tapi keren. Yang
mana favoritmu?
Centaur Superman
Sebagai salah satu penulis komik terbaik, penulis Uncanny X-Men Chris Claremont
punya ide konyol brilian dengan menggabungkan sejarah buku komik dengan
mitologi Yunani, sehingga lahirlah superhero setengah manusia setengah
kuda pertama. Terima kasih Zeus, terima kasih Chris Claremont.
Shogun of Steel
Dalam
versi "oriental" dari cerita aslinya kalian akan mendapatkan sesuatu
yang sepertinya sudah bisa kalian tebak sendiri: "translasi" Jepang dari
sang superhero epic, yang merupakan seorang Shogun. Kalau kalian
bingung kenapa dan bagaimana, inilah jawaban simplenya: pesawat luar
angkasa Kal-El mendarat di Jepang kuno, bukan Smallville, Kansas. Lalu
bagaimana dengan periode waktunya? Saya juga bingung.
Superduperman
Superduperman, seperti namanya yang konyol, adalah Superman imitasi yang muncul di komik strip parodi MAD magazine #4,
dengan kekuatan yang sama dengan yang aslinya tapi digabung dengan
selera humor dan sikap yang aneh. Kalau kalian butuh humor, maka kalian
pasti akan suka dengan komik satir ini.
Lionel Jr. Luthor
Dalam
cerita ini Superman ditemukan oleh Lionel Luthor, ayah Lex Luthor, dan
dibesarkan sebagai Lionel Jr. bersama dengan Lex, yang merupakan saudara
angkat Superman. Namun, cerita komiknya tetap mengandung unsur
originalnya di beberapa bagian dan ketika Lex mengetahui rahasia
kekuatan saudaranya, dia membunuhnya di tahun berikutnya.
Amish Superman
Dalam
cerita terbatas dan klasik tahun 90an berjudul JLA: Tha Nail, ban truk
pickup Jonathan dan Martha Kent mengalami bocor karena paku (dan jadi
asal mula judulnya), dan hal ini mencegah mereka untuk menemukan kapal
luar angkasa bayi Kal-El. Perubahan kecil ini mengubah sejarah seperti
yang kita tahu dan percayalah, Metropolis jadi lebih jelek dan merupakan
tempat yang tidak aman tanpa Superman. Oh iya, apa saya sudah memberi
tahu kalian kalau Superman diadopsi oleh suami istri Amish (orang yang
hidup menjauh dan terpisah dari teknologi dan kebudayaan modern), dan
dibesarkan sebagai seorang Amish juga?
Superman of the 30th Century
Superman
yang ini datang dari masih depan dan merupakan keturunan jauh dari
Superman original. Nama aslinya adalah Klar Ken T-547 dan dia adalah
reporter Daily Interplanetary News, yang terletak dimana lagi?
Metropolis. Perbedaan besar antara Superman yang ini dengan nenek
moyangnya adalah dia kebal terhadap Kryptonite, tapi lemah terhadap air
laut, karena limbah radioaktif yang masuk ke dalam lautan di berbagai
planet setelah perang nuklir.
Tarzan Superman
Lupakan semua yang kamu tahu tentang Tarzan dan Superman. Dalam Sons of the Jungle
kamu akan diperkenalkan dengan cerita komik teraneh. Bukannya mendarat
di Kansas, tapi bayi Superman terdampar di hutan dimana dia dibesarkan
oleh para gorilla, sedangkan Tarzan yang asli tidak pernah hilang dari
orang tuanya dan bertumbuh menjadi orang Inggris berkelas bernama Lord
Greystoke. Ceritanya cukup menarik kalau kalian suka twisted ending dan
cerita alternatif sebagai bacaan humor.
The Gay Superman
Walaupun
penampilannya berbeda dan dengan nama yang berbeda pula, Apollo
diciptakan sebagai dasar model Superman, tapi dengan kepribadiannya
sendiri. Hero dari Wildstorm Universe, Apollo juga muncul di Final
Crisis #7. Dia ditingkatkan secara genetik untuk menjadi manusia super
berkekuatan solar dan merupakan anggota tim superhero The Authority.
Apollo adalah seorang gay, dan telah menikah dengan partner
superheronya, Midnighter, versi alternatif Batman.
The Black Superman
Inilah
penampilan Barrack Obama kalau dia jadi Superman, karena memang
Superman dari Earth 23 ini secara eksplisit dibuat berdasarkan presiden
Amerika tersebut. Superman yang satu ini memang unik, bukan hanya
berkulit hitam, tapi juga dengan kostumnya yang keren dan kacamata,
Calvin Ellis (identitas rahasia Superman) juga menjadi presiden kulit
hitam pertama dalam sejarah Amerika Serikat.
High Chancellor Superman
Dalam video game berjudul Injustice: Gods Among Us,
Superman telah menguasai bumi setelah kehancuran Metropolis dan
kematian Louis Lane, dan dia berambisi untuk menghapus semua kejahatan.
Sebagai dampaknya, dialah yang malah menjadi pembunuh massal, karena
untuk menghapus kejahatan di bumi dia akan membunuh siapa saja yang
berusaha menghentikannya.
Overman
Apa
kalian tahu kalau ada Superman versi Nazi? Seorang Aryan berambut
blonde dengan lambang Swastika menggantikan logo S. Tidak? Saya juga
baru tahu sampai saya membuat issue ini. Di Earth-10 (salah satu dari DC
multiverse), kelompok Nazi lah yang memimpin dan punya versi Superman
nya sendiri bernama Overman. "Superman" yang ini mendukung ideologi Nazi
dalam pemurnihan genetik dan merupakan anggota yang berdedikasi dari
JL-Axis, Justice League nya Nazi. Menarik, bukan?
Zod
Kalau
kalian merasa tidak ada hal yang bisa membuatmu terkejut lagi di dunia
superhero, ada seorang penulis yang akan membuktikan kalau pikiranmu
salah. Dalam dunia JSA: The Liberty Files, Superman adalah
penjahat bernama Zod, seorang anti-sosial yang dibuang ke Phantom Zone
karena telah membuat sebuah wabah sintetis mematikan ketika dia berumur
11 tahun. Keren kan?
Herr Superman
Edisi
limited langka yang keluar pada Oktober tahun 2007 dan mengambil
setting di Earth-8 yang menceritakan seorang Superman Jerman yang
melayani tentara Monarki dan bernama Herr Superman. Dia bukan Nazi atau
sejenisnya, hanya seorang superhero Jerman dengan aksen yang liar.
Ultraman
Earth-Three
adalah universe alternatif fiksional di DC Comic universe yang muncul
pertama kali di Justice League of America #29 pada tahun 1964. Dalam
"comic reality" alternatif ini Superman adalah seorang villain dan
pemimpin dari Crime Syndicate of America yang tidak menyelamatkan dunia.
Apa hal yang lebih buruk dari cerita ini? Lex Luthor (dari antara semua
orang) adalah the good guy nya, dan satu-satunya superhero yang masih
hidup.
Bruce Wayne: Superman
Saya
tahu kalian pasti bingung membaca nama Bruce Wayne, lalu melihat foto
Batman dan pada saat yang sama ada orang yang berusaha meyakinkanmu
kalau apa yang kamu adalah Superman bukan Batman. Namun, memang dia
tidak bercanda. Dalam Superman: Speeding Bullets, Kal-El yang
yatim piatu diadopsi oleh Thomas dan Martha Wayne, yang menamainya
Bruce, bukan Clark, dan kalian bisa menebak seperti apa ceritanya.
All-Star Superman
All-Star
Superman adalah komik maxi-series Superman, yang mempunyai 12 issue
yang diterbitkan dari November 2005 hingga Oktober 2008 dan telah
mendapatkan berbagai pengharggan bergengsi. Dalam cerita Superman yang
menakjubkan tapi juga sangat menyedihkan ini, Superman mengalami
kematian sel secara perlahan karena radiasi matahari yang intes dan
tanpa banyak waktu yang tersisa, dia berusaha untuk menyelesaikan apa
yang menjadi keinginannya.
Super-Soldier
Kita
sudah melihat banyak hal di dunia superhero tapi kombinasi dua
superhero menjadi satu adalah sesuatu yang mengejutkan bahkan bagi para
fans yang berpikiran terbuka. Super-Soldier adalah versi gabungan
Superman dan Captain America. Dalam cerita ini Clark Kent mendaftar
untuk menjadi super-soldier selama WWII dan para ilmuwan melakukan human
experiment dengan menggunakan kombinasi dari serum dan sel penguat yang
diambil dari pesawat luar angkasa alien, plus sebuah supercharge solar
energy. Gila kan?
Kingdom Come Superman
Cerita
ini mengambil tempat di masa depan yang jauh dimana Clark Kent yang
depresi dan kecewa telah pensiun baik sebagai professional dan sebagai
superhero setelah pembunuhan terhadap Lois Lane yang gagal dia
selamatkan. Tentu saja, karena cintanya terhadap umat manusia dia
akhirnya melakukan comeback heroik dan menghancurkan kejahatan di dunia.
Superman Red/Superman Blue
Dalam
cerita yang dibuat berdasarkan cerita Silver Age awal tahun 60an,
Superman terpisah menjadi dua orang. Superman yang satu menikahi Lois
Lane dan yang lain menikahi Lana Lang, dan keduanya pun bahagia
selamanya. Dalam kisah yang kontemporer dari plot alternatif dan aneh,
Superman memgembangkan kekuatan berbasis energi ketika dia kehilangan
kekuatan aslinya, dan mendapatkan kostum baru. Kemudian dia terbagi
menjadi dua orang yang berbeda, yang dikenal sebagai Superman Red dan
Superman Blue.
Superboy-Prime
Superman
muda dalam cerita ini lebih manusiawi dari sebelumnya dan dari seeorang
hero dia berubah menjadi villain yang amoral setelah dia mengetahui apa
yang dapat dilakukan oleh kekuatannya yang menakjubkan. Ini adalah
cerita Superman yang paling dalam, dengan pesan politik dan sosial
tentang keegoisan manusia dan apa yang dapat disebabkan oleh
ketidakdewasaan terhadap orang yang mempunyai kekuatan.
Superman: True Brit
Superman:
True Brit adalah versi adaptasi humor dari Superman dimana pesawat luar
angkasa nya terdampat di Inggirs alih-alih Smallville di Kansas, USA.
Versi Inggris dari Superman ini punya aksen British, minum teh bukan
kopi, menyukai sarapan pagi Inggrisnya, dan terlihat seperti bintang
rock Inggris tahun 1960an. Plus dia mengucapkan "mate", bukan "dude".
The Mature Superman
Cerita
ini membawa kita ke Earth-Two. Superman adalah superhero yang dewasa
dan bijak dari planet paralel bumi dimana dia menikah dengan Lois Lane
dan dimana dia bertarung bersama DC hero klasik lain di Justice League
of America. Dan waktu saya bilang dewasa, maksud saya adalah tua, sangat
tua, dengan rambut putih dan keriput, tapi tetap berbody six-pack.
Bizarro
Ini,
ladies and gentlemen, adalah versi Frankenstein Superman. Kok bisa
begitu? Bizzaro berhasil membuat terkejut dan shock para penggemar berat
Superman ini karena penampilannya yang jelek dan tidak mempunyai
kecerdasan. Untuk meringkas cerita, Bizzaro adalah seorang antihero, dia
tidak menarik, keras, tidak tahu bagaimana, atau tidak ingin,
menggunakan kekuatan supernya untuk kebaikan.
Superman: Last Son of Earth
Superman
alternatif ini dapat ditemukan di DC Comics cerita Elseworlds yang
dirilis tahun 2000. Sang penulis cerita, Steve Gerber, mencoba untuk
menyampaikan banyak pesan sosial melalui narasinya. Untuk plotnya
sendiri, harus kita akui kalau ceritanya sangat cerdas dan membalik
Superman original yang biasanya. Disini Superman dikirim dari planet
bumi ke Krypton dimana dia menemukan cincin kekuatan Green Lantern, yang
memberikannya semua kekuatan super yang dibutuhkan untuk menjadi
seorang superhero.
Superman – Red Son
Ini
adalah versi alternatif terbaik yang pernah ditulis tentang superhero
yang tak pernah hidup. Dalam cerita super keren ini yang dibuat oleh
seorang master storyteller Mark Millar, Superman terdampar di Ukraina,
bukan Kansa. Dia dibesarkan sebagai seorang Soviet, yang diajarkan untuk
mencintai dan melayani para pemimpin komunis Uni Soviet, tapi dia masih
superhero yang penuh kasih, adil, berani, dan tak kenal takut dan
mencintai manusia lebih dari apapun. Dia masih mengikuti pendengaran
supernya dan merespon setiap panggilan pertolongan. "Kebiasaan"
favoritnya tetap menyelamatkan nyawa. Komik yang harus kamu baca bukan
cuma bagi penggemar, tapi bagi siapa saja.
This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
0 comments:
Post a Comment